DomaiNesia

Mobil Tabrak Polisi Saat Terobos Pos Penyekatan Prambanan

Mobil Tabrak Polisi Saat Terobos Pos Penyekatan Prambanan

 

Jakarta, khabarberita.com -- Polisi mengamankan pengemudi mobil yang viral di media sosial usai menerobos pos penyekatan dan menabrak polisi lalu lintas (Polantas) di Prambanan, Klaten, Jawa Tengah.

"Sudah kami amankan," kata Kasatlantas Polres Klaten, AKP Abipraya Guntur Sulatiasto , Minggu (9/5).

Namun demikian, Abipraya belum dapat merinci lebih lanjut proses penangkapan dan ancaman hukuman yang akan dijatuhkan kepada pelaku.

Dia hanya mengkonfirmasi peristiwa penabrakan yang viral di media sosial tersebut. Kronologis lengkap, kata dia, akan dibeberkan dalam konferensi pers di Polres Klaten pada Senin (10/5).

"Lengkapnya besok, akan dirilis," tambah dia.

Aksi pengendara tersebut terekam kamera salah seorang pengemudi motor. Video itu turut diunggah oleh akun Instagram @merapi_uncover pada Minggu (9/5) sore.

Dalam video berdurasi sekitar 29 detik itu, mobil berwarna kuning terlihat tengah disetop oleh aparat kepolisian karena terjaring pos penyekatan. Mobil itu terlihat sempat menepi ketika diberhentikan petugas.

Hanya saja, saat akan diperiksa, tiba-tiba mobil itu justru tancap gas. Terlihat seorang polisi tertabrak mobil hingga terjatuh.

src

Load comments