DomaiNesia

Babi Masuk ke Ruang Kerja Dinas LH DKI, Pegawai Panik Naik Meja

Babi Masuk ke Ruang Kerja Dinas LH DKI, Pegawai Panik Naik Meja


Khabarberita.comSeekor babi masuk ke ruang kerja Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta di Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur,Kamis (27/10/2022) pagi. Pegawai yang panik pun naik meja dan kursi untuk menghindari babi itu,


Terlihat dari video amatir yang beredar, beberapa pegawai Dinas LH DKI Jakarta yang sedang bekerja menjadi panik dan histeris. Bahkan ada yang naik ke atas kursi untuk menghindari babi tersebut.

Subkoordinator Urusan Penyuluhan dan Hubungan Masyarakat Dinas LH DKI Jakarta Yogi Ikhwan mengatakan, babi tersebut masuk ke ruang kerja pada pukul 07.00 WIB.

"Kejadiannya sekitar jam 07.00 WIB. Pertama kelihatan di depan kantor, ada yang teriak ‘ada babi, ada babi'. Dikejar-kejar tuh sama karyawan," ujar Yogi di Jakarta Timur.

Namun, saat dikejar dan hendak ditangkap, babi tersebut justru berlari ke dalam gedung dan masuk ke ruang kerja, sehingga pegawai berteriak histeris dan berupaya menghindar, hingga naik ke atas meja dan kursi.

Babi tersebut berhasil diamankan sekitar 20 menit kemudian, dan dimasukkan ke dalam karung oleh seorang pegawai UPK (Unit Pelaksana Kebersihan) Badan Air Dinas LH DKI Jakarta.

"Kemungkinan tidak liar dan diduga merupakan peliharaan orang, atau mungkin di sekitar sini kan banyak laponya. Mungkin lepas, tidak mungkin liar di sini. Karena babinya juga bersih," ujarnya.

Meski diduga peliharaan atau berasal dari lapo di sekitar kantor Dinas LH, tidak ada warga sekitar yang mengaku pemilik babi dengan tinggi sekitar 40 sentimeter tersebut.

Yogi menuturkan, kasus masuknya babi ke kantor Dinas LH DKI Jakarta ini baru pertama kalinya terjadi selama belasan tahun dia bertugas, sehingga dia terkejut.

Src

Load comments