Jakarta Diguyur Hujan Ringan-Sedang Sepanjang Hari Ini
NewsKhabarberita.com | Wilayah DKI Jakarta sepanjang hari ini, Minggu (25/12/2022) akan diguyur hujan ringan-sedang.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga melaporkan, ada potensi hujan yang bakal disertai kilat atau petir di sebagian wilayah DKI Jakarta.
Berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, pada pagi hari pukul 07.00 - 13.00 WIB, hujan ringan mengguyur seluruh wilayah DKI Jakarta.
Pada pukul 13.00 - 19.00 WIB, kondisi yang sama terus berlanjut, kecuali di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur yang mulai turun hujan sedang, sementara Kepulauan Seribu berawan.
Pada pukul 19.00 WIB sampai dini hari, intensitas hujan di seluruh wilayah DKI Jakarta kembali ringan, sementara Kepulauan Seribu tetap berawan. Suhu udara dilaporkan 25 - 31 °C dengan kelembapan udara 75 - 95%.
"Wspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir di sebagian wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur pada siang dan sore hari, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu pada dini hari," tulis BMKG.
Sementara itu di wilayah Jawa Barat, BMKG juga memperingatkan untuk mewaspadai potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang antara menjelang siang hingga malam dan dini hari di wilayah Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kabupaten dan Kota Bandung, Kabupaten Subang, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Pangandaran